Menggambar adalah kegiatan-kegiatan membentuk imaji, dengan menggunakan banyak pilihan teknik dan alat dengan membuat tanda-tanda tertentu di atas permukaan media dengan mengolah goresan dari alat gambar. Gambar merupakan karya seni rupa dua dimensi yang berfungsi untuk untuk menerangkan ataupun menjelaskan sesuatu.
Di zaman sekarang sudah terdapat
banyak sekali lapangan pekerjaan dan banyak sekali cara untuk menghasilkan
uang/keuntungan, salah satunya adalah menggambar sebuah komik dan menjualnya.
Bagi kita semua “komik” sudah tidak asing lagi di telinga kita, bahkan saat
kita kecil pasti kita pernah membaca sebuah buku cerita yang berisi gambar dan
dialog di dalamnya, itulah yang biasa di sebut komik.
Dzaky Abdurrahman atau yang biasa
disapa jeky merupakan salah satu siswa MAN Insan Cendekia Kota Kendari yang
sangat suka menggambar, dia mulai suka menggambar sejak duduk di bangku kelas 1
SMA. Hal yang membuatnya suka menggambar berawal dari ketertarikannya dengan
komik yang ia baca, dia mulai tertarik untuk menggambar karena melihat gambar
di komik yang ia (Dzaky) baca menurutnya cukup unik dan membuatnya tertarik
untuk mulai menggambar.
“saya sangat suka mengambar
karena menurut saya orang yang menggambar itu unik”. Ungkapnya di kendari pada
senin (17/10/2022).
Dzaky juga menjelaskan kalau dia
suka menggambar karena menyukai gambar di komik yang ia baca dan dia ingin
seperti para pembuat komik yang bisa mendapatkan keuntungan (cuan) lewat
menggambar.
Penulis: Fahrul Rijal Sufri
Editor: Chalissa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar