Nabhil Nandana (16) merupakan seorang siswa MAN Insan
Cendekia Kota Kendari (ICK) yang menjadi peserta KSN (Kompetisi Sains Nasional)
yang berlangsung di Jakarta selama beberapa hari. Siswa satu ini baru saja
pulang kembali ke asrama pada minggu (16/10/22) sore dini hari. Di sini Nabhil
akan menceritakan sedikit pengalamannya saat berada di jakarta di dalam
wawancara yang baru saja dilaksanakan
Saat ditanyai mengenai siapakah orang paling berkesan
baginya saat di Jakarta, ia menjawab bahwa baginya orang yang paling berkesan
saat berada di Jakarta adalah pembimbingnya. “Orang paling berkesan tentulah
pembimbing saya yang membimbing saya saat pelatihan nasional yang bernama
Lukman Hakim. Dia juga sangat berjasa karna telah membimbing saya dengan
sepenuh hati dan cinta sehingga saya bisa sampai di titik ini” ujar Nabhil, (Senin
17 oktober 2022) di perpustakaan MAN ICK. Saudara satu ini juga sangat menyukai
mata pelajaran kimia karena dia sering melakukan eksperiman sejak kecil. Karena
itulah, dia bisa menekuni olimpiadenya hingga terbang ke Jakarta
Dia juga bercerita bahwa olimpiadenya dilaksanakan di
Gedung Sekertariat Asrama Haji Pondok Gede yang dimana acaraanya berlangsung
selama lima hari. Hari pertama merupakan pembukaan acara, hari kedua adalah uji
CBT, hari ke tiga adalah ujian eksplorasi eksperimen, hari ke empat adalah city
tour, dan yang terakhir hari kelima adalah pulang. Namun, menurutnya selama
lima hari berada disana hal yang menarik hanya saat pembukaan dan city tour. Karena,
saat pembukaan memiliki banyak hiburan dan saat city tour beliau dapat berjalan jalan dan melihat hal yang menarik
di Jakarta.
Nabhil juga memiliki sudut pandang yang menarik terhadap
jakarta. Bagi dia, jakarta itu memiliki jalan yang macet, namun bagi Nabhil orang
disana sangatlah ramah terutama sopir angkot. Namun berbeda dengan supir taxi,
supir taxi disana suka bilang goblok seperti Syafii Effendy. Mungkin mereka
juga bercita cita menjadi motivator. Bagi Nabhil Jakarta merupakan kota elit
yang dimana semua harga barang di mall sangat mahal. Contohnya, parfum yang
dijual di Senayan City memiliki harga 2.460.000
“tentu harga ini sangat diluar nalar dimana saya yang biasanya Cuma
membeli parfum 20.000” ujar Nabhil. Dia juga berkata bahwa Makanan disana juga
sangatlah enak karna disana tidak memiliki Ikan karna dia sebagai anak ICK
sudah sangat bosan makan Ikan
Jadi itulah pandangan Nabhil Nandana, seorang peserta KSN terhadap Jakarta. Bagi dia Kota
Jakarta sangatlah unik dan banyak pengalaman baru yang dia dapatkan selama di
Jakarta. Semoga pembaca semua yang ingin pergi ke Jakarta bisa pergi ke
Jakarta, sekian.
Penyusun : Sachio Gyan Orvala
Tidak ada komentar:
Posting Komentar